Jika Air Mata Bisa Diukur
Jika air mata bisa diukur
Bisakah kau mengukur air mataku
Ataukah ada seseorang yang ingin mengukurnya
Sudah berapa banyak air mata ini mengalir
Aku pun tak tau
Kesedihan terus menghampiriku
Kesendirian dan kesepian
Ingin berlari dan pergi tapi tak bisa
Aku terus terdiam sendiri
Seperti air hujan yang mengalir ke bumi
Air mata mengalir ke pipi
Bisakah kau ukur? Setiap kesedihan air mata ini mengalir, seakan tak henti
Air mata ini adalah doa disaat mulutku tak mampu lagi untuk bicara
Komentar
Posting Komentar